Tuangkan Bakat lewat Kompetisi Musik

Fotografer: Vanessa Nelwan

Tuangkan Bakat lewat Kompetisi Musik

Oleh: Madya Wahyu

Setelah melalui berbagai rangkaian acara, Sound of Life (SOUL) 2022 yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Vocal Group Universitas Kristen (UK) Petra resmi berakhir pada Sabtu (21/05/2022). Penghujung acara SOUL 2022, yakni pengumuman pemenang vocal group competition dan closing ceremony, berlangsung secara daring melalui media Zoom. Mengangkat tema “You’ll Never Be Alone”, finalis diharapkan untuk tidak merasa kesepian. Sebab, sejatinya setiap insan tidak dapat hidup seorang diri. Finalis pada acara ini adalah tiga kelompok yang berhasil lolos dari ronde pertama, yaitu La Voix, KSM4, dan SOUL Boyband.

Sekitar pukul 10.00 WIB, Jade Nathania dan Nelsen Wicaksono selaku master of ceremonies (MC) membuka acara dengan doa. Selanjutnya, Hans Amadeus selaku ketua acara memberikan kata sambutan. Hans berharap, peserta dapat terus mengembangkan bakat yang telah Tuhan percayakan kepada masing-masing dari mereka. “Terdapat banyak insan muda yang memiliki talenta, potensi, dan cinta akan budaya Indonesia. Jika bakat dan potensi tersebut dikembangkan, saya yakin kalian bisa bersinar di kancah dunia,” ucapnya. Sama halnya dengan Hans, Widi Santoso Wijanarko selaku Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UK Petra berharap, finalis ke depannya tidak berhenti untuk berkarya dan mengasah kemampuan mereka.

Kemudian MC menyambut tiga dewan juri dari vocal group competition, yakni Dave Gerald, Billy Simpson, dan Yotari Kezia. Ronde ini terbagi dalam tiga babak yang akan diikuti oleh finalis secara bergiliran. Pada babak pertama, dua perwakilan dari setiap kelompok diminta untuk menyanyikan lagu yang dipilih secara acak oleh panitia. Giliran pertama adalah La Voix, giliran kedua adalah KSM4, dan giliran ketiga adalah Soul Boyband. Memasuki babak yang kedua, masing-masing kelompok mengajukan dua perwakilan yang berbeda untuk menyanyikan lagu dengan giliran yang sama. Acara kemudian dilanjutkan dengan penampilan oleh Boogie Down Petra sebelum akhirnya memasuki babak tambahan. 

Pada babak tambahan, finalis diminta untuk menebak judul dan menyanyikan lagu dari instrumen yang diberikan oleh panitia. Setelah melangsungkan tiga babak tersebut, panitia memutarkan video persembahan dari segenap panitia yang menyanyikan theme song dari SOUL 2022 berjudul “Never Get Alone”. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba. Alhasil, KSM4 menjadi juara pertama dan Soul Boyband menempati posisi kedua. Acara akhirnya ditutup dengan doa pada pukul 13.30 WIB.

Setiap insan pasti memiliki bakat dan kesempatan yang sama untuk bersinar. Kompetisi dapat menjadi suatu wadah untuk memperdalam hobi dan jembatan guna unjuk kebolehan. Melalui kompetisi maupun kegiatan unjuk bakat, setiap insan dapat menyakinkan diri sendiri dan orang lain tentang harga yang tak ternilai dari suatu bakat. Jadi, yuk, tunjukkan bakat Sobat dalam berbagai ajang kompetisi!

About the author /