Berani Bersuara ‘tuk Perangi Isu Politik

Fotografer: Misael Yosa

Berani Bersuara ‘tuk Perangi Isu Politik

Oleh: Nehemia Yokhebed

Jumat (17/02/2023), menjadi hari terakhir dari rangkaian kegiatan Gerakan Aksi Sosial Politik (Gaspol) yang diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Kristen (UK) Petra. Dimulai tepat pukul 14.55 WIB, acara dilaksanakan di Auditorium Gedung W UK Petra. Acara dibuka dengan doa oleh Kezia Ivana dan Nico Aditya selaku master of ceremonies (MC). Selanjutnya, acara disambung dengan sambutan oleh Chelsea Amanda selaku ketua acara. “Saya berharap peserta dapat belajar cara bergerak dan bersuara di dalam dunia isu sosial politik,” tutur Chelsea. Tak hanya Chelsea, Monica Subijanto selaku Ketua BEM UK Petra periode 2022/2023 juga ikut menyampaikan kata sambutannya. Besar harapannya dari acara ini, peserta bisa lebih peka terhadap isu sosial politik yang ada di Indonesia.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan sesi talk show berjudul “Si Patriot: Aksi Pasti oleh Kita” dengan menghadirkan Gracia Paramitha yang dikenal sebagai pengamat G20. Wanita yang sering disapa Grace ini beranggapan, peserta harus berani mencoba masuk ke dalam isu sosial dan berusaha untuk konsisten menjalankannya. Grace juga berharap agar inisiatif peserta untuk menghadapi isu sosial tidak berhenti hanya di acara ini, tetapi terus berkembang di dunia luar melalui kegiatan sehari-hari. “Bersatu sebagai bangsa, juga semangat untuk belajar dan berkolaborasi,” tambah Grace. Grace juga berpesan agar peserta dapat lebih berhati-hati dalam menggunakan internet dan mampu mengolah berita sebelum menyebarkannya.

Setelah sesi talk show selesai, acara dilanjutkan dengan penampilan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Vocal Group (VG). Kemudian, MC mengumumkan pemenang dari lomba Creative Content Campaign serta pemberian piagam secara simbolis oleh ketua acara. Selain itu, UKM VG kembali menampilkan beberapa lagu sebagai penutup acara. Akhirnya, acara diakhiri dengan video rekapitulasi kegiatan dari hari pertama hingga closing ceremony.

Membahas tentang isu politik tidak hanya berhubungan dengan pemerintahan, tetapi juga berkaitan dengan Sobat GENTA sebagai pelaku di masyarakat. Tidak perlu memulai dengan hal besar, Sobat hanya perlu berani untuk mengemukakan pendapat serta membangun relasi dengan orang lain. Sedikit demi sedikit Sobat akan belajar mengenai perbedaan dan cara mengatasinya. Jadi, apakah Sobat bersedia untuk berjuang memerangi isu sosial dan politik?

About the author /