Reporter : Levina Angelica, Belinda Averina
Exhit 2024: Membangun Kaderisasi Generasi E-Sports Unggulan PCU
Fotografer: Richard Kenjiro
Beberapa tahun belakangan, E-Sports atau olahraga elektronik bisa dibilang tengah naik daun. Menanggapi hal itu, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Petra E-Sports kembali mengadakan lomba E-Sports internal terbesarnya, E-Sports Exhibition (Exhit) 2024. Acara ini dilaksanakan selama dua hari, yakni pada Jumat (15/03/2024) hingga Sabtu (16/03/2024). Di hari pertama, Exhit 2024 melangsungkan opening ceremony, seminar, dan lomba babak penyisihan di ruang AVT 503, Gedung T PCU. Acara yang berada di bawah naungan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) ini memiliki dua kategori games, yaitu Valorant dan Mobile Legends : Bang Bang (MLBB). Tema yang diangkat adalah “Victorious Sequoia” yang bermakna kemenangan secara utuh.
Exhit 2024 dibuka oleh Keshia Renata (Finance and Investment, 2023) dan Martha Nathania (International Business Management, 2023) selaku master of ceremonies (MC). Setelah resmi dibuka, acara dilanjutkan dengan kata sambutan dari ketua acara Exhit 2024, Jeffson Jonathan (Strategic Communication, 2022). “Diharapkan dalam bermain games, teman-teman tidak hanya menang dalam games-nya, tapi juga bisa menang secara utuh dalam mental dan psikologi,” tuturnya.
Kata sambutan juga diutarakan oleh ketua BEM periode 2023/2024, Yefta Nathaniel Watson (Informatika, 2020). Ia menceritakan masa lalu E-Sports di PCU yang awalnya kurang mendapatkan dukungan, namun akibat pembuktian prestasi dari E-Sports yang mengharumkan nama PCU, kini Exhit telah resmi melangkah ke tahun yang kedua. “Diharapkan teman-teman dapat memgembangkan potensi maksimalnya dan mewakili PCU membawa nama kampus untuk bertanding di eksternal,” ujarnya.
Ezra Iskandar, Th.M. selaku pembina UKM E-Sports juga tak lupa menuturkan kata sambutannya. “Menang memang penting, tapi menang bukanlah yang paling penting.” Dalam sambutannya, ia menyatakan bahwa yang jauh lebih penting dari sekedar menang bermain games adalah terus meningkatkan skill, memiliki kerendahan hati untuk merangkul yang kalah, dan memberikan partisipasi penuh dalam kegiatan yang diikuti.
Selepas penyampaian kata sambutan, rangkaian acara disambung dengan seminar bertajuk “Psyche Effervescent” yang dibawakan oleh Felix Purnama Tanzil S.Ds., M.Th. Disini Felix menerangkan bahwa games tidak hanya berbicara tentang skill, namun juga menyinggung isu psikologi pemainnya. Konselor PCU ini berharap dengan adanya seminar ini, peserta tidak hanya memikirkan mengenai kompetisi strategi gameplay, tetapi juga menguatkan mentalnya, sebab apabila mental sudah terserang, secara tidak sadar kekalahan juga mulai terlihat.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan sesi dokumentasi, kemudian rotasi peserta lomba Valorant ke warung internet (warnet) Heroes iCafe, Siwalankerto. Sedangkan untuk peserta lomba MLBB dirotasikan ke tempat duduknya masing-masing di ruang AVT 503, Gedung T PCU. Seusai rotasi, lomba langsung dimulai hingga pukul 16.10 WIB.
Di hari pertama, sebanyak 16 tim yang berpartisipasi dalam turnamen Valorant dan 20 tim di turnamen MLBB. Kedua turnamen sama-sama membuahkan 8 tim yang berhasil mengunci posisinya di hari kedua Exhit sehingga totalnya 16 tim. Memasuki hari kedua, acara dilanjutkan dengan pertandingan kedua turnamen yang terdiri dari semi final, final dan grand final.
Kedua turnamen menggunakan sistem upper bracket dan lower bracket, dengan upper bracket yang terdiri dari tim yang menang secara terus menerus di tiap rondenya. Sedangkan, lower bracket terdiri dari tim yang kalah dari upper bracket. Jika ada tim dari upper bracket memiliki skor terendah di antara tim upper bracket lainnya, maka tim tersebut turun untuk melawan tim lower bracket dengan skor tertinggi.
Sedangkan, tim upper bracket yang memiliki skor tertinggi, maka tim itu diberikan jalur free-win alias jalur masuk langsung ke grand final. Pertandingan dimulai pukul 08.50 hingga 14.50 WIB. Untuk lokasi turnamen sama seperti hari pertama, namun turnamen MLBB diadakan di ruang AVT 502. Di turnamen Valorant, ronde ketiga dilanjutkan dari hari pertama untuk empat tim upper bracket dan empat tim lower bracket. Keempat tim di upper bracket ada “Cipel” melawan “GJLS” dan “Ngetrull” melawan “Tim Kocak”. Di lower bracket, ada “Apa Aja Lah” melawan “3 Roti dan 2 Ikan” dan “Cumlaude Akpres” melawan “Coba Menang”. Dari ronde ketiga upper bracket, “Cipel” dan “Ngetrull” bertarung di babak semifinal. Namun, “Ngetrull” kalah dari “Cipel” dan turun ke lower bracket, melawan “3 Roti dan 2 Ikan”. Di babak ini, “3 Roti dan 2 Ikan” unggul dan berhadapan langsung dengan tim “Cipel” pada grand final turnamen Valorant.
Berikut daftar pemenang turnamen Valorant Exhit 2024;
- Juara 1: Tim “3 Roti dan 2 Ikan”
- Juara 2: Tim “Cipel”
- Juara 3: Tim “Ngetrull”
Di turnamen MLBB, para pemain tidak sepenuhnya sendirian karena ada kehadiran dua caster yakni Clifford Hans Gotama (Strategic Communication, 2022) dan Liora Theophilia (Strategic Communication, 2022) yang memantau alur permainan di setiap babaknya. Pada babak semifinal ini, keempat tim upper bracket ada “Raion” melawan “P Valo” dan “Gabin Cowboyy” melawan “Extinct Team”. Di lower bracket, ada “Takupas” melawan “Kurang Tidur” dan “Anak Kost” melawan “Hello World”.
Babak final upper bracket mempertemukan “P Valo” dengan “Gabin Cowboyy”. Sayangnya, “Gabin Cowboyy” belum berhasil dan turun ke lower bracket. Ada juga tim “Extinct Team” yang turun ke lower bracket sehingga mempertemukan kedua tim di grand final lower bracket. Pertarungan sengit pun terjadi tetapi “Gabin Cowboyy” berhasil membuat comeback dengan unggul 10 poin sedangkan “Extinct Team” 3 poin.
Berikut daftar pemenang turnamen MLBB Exhit 2024;
- Juara 1: Tim “P Valo”
- Juara 2: Tim “Gabin Cowboyy”
- Juara 3: Tim “Extinct Team”
Selain itu, ada nominasi Most Valuable Player (MVP) dari kedua turnamen. Berikut daftar nominasi;
- Turnamen Valorant: “HEBO” (Heaven Khen Helio Sentragyo, International Business Management, 2022).
- Turnamen MLBB: “Bread25” (Lorenzo Gabriel Matutina, Informatika, 2021)
Sehabis sesi awarding, ada mini giveaway dan tak lupa untuk menutup acara dengan sesi dokumentasi, penayangan aftermovie serta doa penutup. Seluruh rangkaian acara di hari kedua berakhir pada 15.35 WIB yang sekaligus meresmikan closing acara Exhit 2024.