Terus Kreatif Temukan Produk Inovatif

Fotografer: Samantha Prijadi Purwono

Terus Kreatif Temukan Produk Inovatif

Oleh: Thalia Angelica

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Kristen (UK) Petra mengadakan kegiatan “Ambyar: Anak Muda Berkarya”, kompetisi karya tulis yang diikuti oleh mahasiswa UK Petra lintas jurusan. Mereka diajak untuk mengembangkan inovasi yang dapat menyelesaikan permasalahan masyarakat. Sebelumnya, setiap kelompok telah mengumpulkan hasil karya mereka pada Sabtu (14/11/2020). Setelah melalui proses penjurian, tiga kelompok yang terpilih dapat melaju ke sesi presentasi pada Jumat (20/11/2020) melalui media Zoom.

Ketika acara dimulai, Silvia Gunawan selaku ketua acara, Ricky Ciputra selaku ketua BEM, dan R. Arja Sadjiarto, S.E., M.Ak., Ak. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UK Petra menyampaikan kata sambutannya. Silvia dan Ricky mengapresiasi kinerja peserta karena telah memberikan yang terbaik. Ricky berpesan, mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan mereka dalam membuat karya tulis dan berkolaborasi secara sehat. “Pastinya apa yang sudah kalian kerjakan tidak akan mengkhianati hasil kalian,” pesan Ricky.

Puncak rangkaian kegiatan Ambyar kali ini merupakan sesi presentasi oleh ketiga kelompok. Kelompok “BEEMIM” menjadi kelompok pertama yang melakukan presentasi. Mereka mengusulkan produk “Takino Schooldesk: Bangku Multifungsi”. Produk ini berupa bangku yang dilengkapi dengan teknologi wireless charging. Ide ini muncul karena banyak mahasiswa yang merasa kurang nyaman dengan fasilitas bangku di universitas.  

Sesudah itu, kelompok “BUNA” juga mempresentasikan produk mereka “CAMAR REKA: Cake Mawar Rendah Kalori”. Tingginya jumlah penderita obesitas di Indonesia menjadi alasan produk ini tercipta. Pemilihan mawar sebagai bahan baku cake didasarkan pada khasiatnya yang tinggi. Kelompok mereka pun turut mempertimbangkan kelayakan usaha, strategi pengembangan, proses pembuatan, dan anggaran biaya produk.

Kelompok “ACRUX” menjadi kelompok terakhir yang melakukan presentasi. Mereka memaparkan ide produk “Buku Bicara”. Buku ini akan dilengkapi dengan alat-alat penunjang seperti puzzle, stiker, dan alat penunjuk. Rendahnya minat baca anak-anak di Indonesia melatarbelakangi munculnya ide tersebut. Harapannya, mereka dapat menyediakan produk yang memfasilitasi anak-anak dengan berbagai macam gaya belajar. 

Presentasi tiap kelompok juga diselingi dengan tanggapan setiap juri. Terdapat tiga juri dalam kegiatan ini, yaitu Prof. Christina Eviutami Mediastica, S.T., Ph.D., Edwin Japarianto, S.E., M.M., dan Dr. Yusita Kusumarini, S.Sn., M.Ds.. Para juri memberikan apresiasi dan saran dalam mengembangkan inovasi-inovasi tersebut. Nantinya, kelompok pemenang akan diumumkan pada Sabtu (21/11/2020) melalui akun Instagram @ambyarin.yok.

Wah, keren sekali kan ide-ide mereka! Tentunya dengan bekerja keras, kita bisa memunculkan ide-ide inovatif demi kehidupan yang lebih baik. Jangan lupa nantikan pengumuman pemenang Ambyar 2020, ya Sobat GENTA! Semoga berhasil!

About the author /