Peringati Kemerdekaan dengan Acara Bedah Buku

Photo by Natasha Raphaella

Peringati Kemerdekaan dengan Acara Bedah Buku

Oleh: Christabel Cheryl Famdale

Untuk memeringati kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-71, Program Studi (Prodi) Sastra Inggris
mengadakan acara bedah buku “Love, Death, and Revolution” pada tanggal 19 Agustus 2016. Acara
berdurasi 2 jam tersebut dimoderasi oleh Meilinda, S.S., M.A dan disampaikan oleh beberapa
pembicara, antara lain Prof. Dr. Budi Darma, Lian Gouw, dan Stefanny Irawan, S.S, M.A. Acara ini
dilaksanakan di Petra Little Theater, Universitas Kristen (UK) Petra pada pukul 13.00.

Buku yang bertajuk “Love, Death, and Revolution” itu sebenarnya merupakan terjemahan dari buku
“Maut dan Cinta.” Karya Mochtar Lubis tersebut merupakan salah satu karya yang ia tulis ketika ia
mendekam di penjara pada tahun 1977. Buku romansa yang berlatar belakang Pra-kemerdekaan
Indonesia tersebut mampu menarik pembacanya kembali ke masa-masa perjuangan.

Budi Darma selaku sastrawan Indonesia pun mengakui kepiawaian sang penulis ketika ia ditanya
mengenai kemauannya dalam menulis review mengenai buku tersebut. Selain karena kekagumannya
akan sosok Mochtar Lubis, Budi Darma juga mengaku kesediaannya akan menuliskan review mengenai
buku “Love, Death, and Revolution” juga didasari oleh keterkenalan nama Lian Gouw dalam membawa
sastra Indonesia ke luar negeri, terutama Amerika.

“Acara bedah buku ini merupakan salah satu dari serangkaian lomba English Fiction Writing Contest
yang sudah dilaksanakan sejak 3 bulan yang lalu,” jelas Dr. Jenny M. Djundjung, selaku ketua
penyelenggara. “Selain memberitahukan kepada mahasiswa mengenai dunia tulis-menulis, kita juga
membahas mengenai penerjemahan dari Indonesia ke inggris. Apalagi penulis-penulis Indonesia
merupakan penulis yang hebat. Profesi sebagai penerjemah ini merupakan profesi yang belum banyak
dijamah, maka dari itu peluang mahasiswa sastra inggris cukup besar untuk terjun ke dunia ini,” tambah
Stefanny Irawan.

Tagged with:     ,

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *