Asah Kemampuan Berbahasa Korea di Korean Speech Contest 2019

Fotografer: William Evan Budiman

Asah Kemampuan Berbahasa Korea di Korean Speech Contest 2019

Oleh: Patrick Jonathan

Menjelang berakhirnya semester, King Sejong Institute (KSI) Surabaya ingin mengasah kemampuan mahasiswa yang telah belajar di KSI melalui Korean Speech Contest. Bertempat di Auditorium Kampus Pusat Universitas Kristen (UK) Petra, Korean Speech Contest diadakan pada Sabtu (25/5/2019). Selain bertujuan untuk mengasah kemampuan dalam berbicara, kompetisi ini juga bertujuan melatih mental dan kepercayaan diri mahasiswa. Adapun tema yang dibahas dalam kompetisi ini adalah seputar budaya Korea, yaitu musik, makanan, hingga kecantikan.

Dimulai pukul 10.00 WIB, acara diawali dengan sambutan oleh Liliek Soelistyo selaku Direktur KSI Surabaya. “Terima kasih sudah bersedia hadir di acara kami, dan untuk peserta lomba saya ucapkan selamat berlomba, semoga sukses,” ucap Liliek.

Ada tiga dewan juri yang hadir, yaitu Ketua Korean Association East Java, Lee Kyoung Youn, General Director Korean Trade-Investment (KOTRA) Surabaya, Kim Hyuna, dan ketua pusat bahasa dan cafe Korea, Lee Sang Jae. Kriteria penilaian meliputi pronunciation, kostum, dan tata bahasa. Nantinya akan diambil tiga pemenang dari sepuluh peserta yang berpartisipasi dalam kompetisi kali ini. Selain itu, ada pula doorprize spesial berupa mouse pad bergambar karakter KSI bagi mereka yang beruntung.

Melalui Korean Speech Contest ini, Liliek berharap agar mahasiswa KSI berani mencoba kemampuan bahasa Korea mereka melalui kompetisi-kompetisi yang diadakan oleh KSI. Karena dengan berkompetisi, mahasiswa dapat memperoleh banyak manfaat. Salah satunya belajar bahasa Korea secara langsung di negara asalnya.

About the author /