UKM Matrapenza : Kenali, Waspada, Tolak!

UKM Matrapenza : Kenali, Waspada, Tolak!

Oleh : Kenali, Waspada, Tolak Pubdecdoc

Jumat, 27 April 2018, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Matrapenza menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Masyarakat bertajuk “Kenali, Waspada, Tolak”. Peserta dibekali materi tentang Bahaya Narkoba (Narkotika, Alcohol, Psikotropika dan Zat Adiktif) yang dibawakan oleh Dra. Lanny Herawati selaku Ketua Pusat Konseling dan Pengembangan Pribadi (PKPP) di AVT 502.

Materi seminar berisi tentang “Apa itu Narkoba dan Bahaya penggunaan Narkoba”. Menurut Lanny, narkoba saat ini sudah mengikuti mengikuti Jaman Digital, mulai dari Pemasaran nya ke Sosial Media yang mengakibatkan semua masyarakat terpengaruh dan mengetahui keberadaan narkoba sangatlah mudah. Ia mengajak peserta untuk berkontribusi menghentikan peredaran narkoba di media sosial dan mengingatkan akan pentingnya kesehatan dan dampak jika menggunakan narkoba kepada lingkungan sekitarnya.

Sherin Fongana menyampaikan target kegiatan tahunan ini, “Tahun ini target pengabdian masyarakatnya adalah Anak-anak Sekolah Dasar (SD), karena zaman sekarang ini anak-anak SD sudah mulai menjadi incaran para penyebar Napza itu sendiri” selaku Ketua Acara. Menurut Sherin sangat diperlukan pembekalan sejak dini agar tidak dibohongi oleh orang lain dan ia juga berharap agar kegiatan seperti ini akan tetap berlangsung dan dapat berdampak bagi pesertanya. Sherin melihat bahwa fenomena mengenai napza ini sedang marak di Indonesia, maka itu sangat penting untuk memberikan pembekalan kepada generasi penerus bangsa.

Salah satu peserta pengabdian masyarakat, Joanna Michelle mengatakan bahwa pembekalan dini mengenai pemahaman bahaya napza adalah hal yang sangat berpengaruh pada masa depan seseorang dan acara yang diadakan berupa kampanye cukup menarik perhatian serta dapat bermanfaat untuk menjadi peringatan bahaya napza.

Yuk, Sobat GENTA mulai berkontribusi untuk menghentikan narkoba dan berdampak bagi lingkungan sekitar!

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *