Pelatihan Menulis Discerning 2016

Photo by Pers Mahasiswa

Pelatihan Menulis Discerning 2016

Oleh: Regina Bella Rosari

            Sabtu, 19 November 2016, bertempat di Ruang Konferensi (RK) 1 Gedung Radius Prawiro Universitas Kristen (UK) Petra, pelatihan menulis jurnal mahasiswa Discerning diadakan. Acara yang diikuti oleh kurang lebih 20 peserta termasuk mahasiswa dan dosen dari berbagai program studi (prodi) ini baru pertama kalinya diadakan.

“Tujuan dari pelatian ini sendiri sesuai dengan namanya, Discerning, agar mahasiswa dapat mengaitkan antara ilmunya dan realita yang ada dengan tajam. Mengaitkan yang dimaksud di sini adalah dengan membuat analisa,” jelas Ian Dharmawan, sebagai ketua panitia Pelatihan Menulis ini.

Kegiatan ini berlangsung pukul 09.00 WIB hingga 14.00 WIB. Tim Discerning UK Petra mengundang Bambang Setiawan dan Yohanes Kurniawan, Staf Peneliti Utama Litbang Kompas sebagai pemateri. Dalam kegiatan ini, disampaikan berbagai hal teknis mengenai penulisan ilmiah populer dan tentang kepenulisan resensi. Tak hanya itu, kedua narasumber berbagi kisah pengalaman mereka di bidang tulis menulis. Beliau berdua juga mendukung adanya Discerning sebagai jurnal mahasiswa, sebagai media mahasiswa untuk belajar menuangkan pikiran-pikiran kritis ke dalam tulisan yang kritis pula.

Rencananya, di kemudian hari akan diadakan kegiatan serupa, namun dikemas dalam bentuk camp. Camp ini akan lebih intensif lagi dalam memberikan bimbingan untuk mengasah kemampuan tulis-menulis dari nol hingga menghasilkan sebuah karya yang kritis.

Ian berharap, kegiatan ini dapat membantu dosen yang bersangkutan dalam penulisan dan publikasi tulisannya serta menularkan semangat menulis kepada para mahasiswanya. Bagi perwakilan Lembaga Kemahasiswaan (LK), Ian berharap agar LK semakin kritis. Selepas kegiatan ini, diharapkan mahasiswa makin mendapatkan inspirasi dan mau berpartisipasi dalam jurnal Discerning.

“Semoga kegiatan ini dapat melahirkan penulis-penulis yang dapat mepengaruhi bangsanya, bukan untuk kepentingan pribadi namun untuk kepentingan seluruh masyarakat. Seusai kegiatan ini, semakin banyak tulisan-tulisan yang dikirimkan ke media massa,” pesan Adi Wibowo, S.T., M.T., selaku Kepala Departemen Matakuliah Umum (DMU).

 

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *