Jeprat-jepret Berciri Khas

By: Bethari Putri Hyang Taya

Pada Jumat, 30 Oktober 2015 telah diadakan workshop fotografi bertempat di ruang
audio visual gedung T (AVT 503) Universitas Kristen Petra (UKP). Workshop ini merupakan
rangkaian acara “Geest Van De Architecture” yang diselenggarakan oleh Himpunan
Mahasiswa Arsitektur Petra (HIMAARTA). GADA, demikian acara ini biasa disebut memakai
tema “Rhythm and Repetition”.

Workhop kali ini tentu membahas seputar fotografi yang dibawakan oleh Ir.
Ahendra. Workshop ini tidak hanya terbatas pada mahasiswa arsitektur saja, namun
terbuka untuk umum. Ahendra banyak membahas bagaimana mendapat atau melihat
sebuah pattern dan rhythm pada hasil jepretan. Dia menjelaskan bahwa repetition ini
merupakan perpaduan antara pattern dan rhythm. Dalam beberapa sesi pertanyaan yang
dibuka, terlihat bahwa mahasiswa cukup tertarik pada workshop ini.

IMG_8208wwtm

“Fotografi arsitektur harus mengandung unsur arsitektur. Orang melihat bangunan
hanya sebatas bagus atau tidaknya. Banyak orang kurang mengerti atau bahkan tidak tahu
mengapa sebuah bangunan itu menjadi bagus. Nah dari sinilah kami mengangkat tema
rhythm dan repetition. Dengan melihat detailnya atau rhythm and repetition bisa menjadi nilai
plus dalam sebuah foto,” ujar Sisca selaku ketua GADA. Melalui workhop ini, mahasiswa
dipersiapkan untuk mengikuti lomba fotografi GADA pada Februari 2016 nanti.

Nah, sobat GENTA yuk ikutan lomba fotografi GADA. Lingkup lomba ini internasional
lho. So, jangan sampai ketinggalan ya.

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *