Harumkan Nama Petra dalam Epicentrum

Harumkan Nama Petra dalam Epicentrum

Oleh: Alvin Ramasurya Wony’s

Halo sobat GENTA! Kali ini kita akan membahas tentang mahasiswa Universitas Kristen (UK) Petra yang berhasil mengharumkan nama UK Petra dalam perlombaan nasional. Mereka berdua adalah Selvie Lokito, dari program studi (prodi) Desain Komunikasi Visual (DKV) angkatan 2014, dan Teresa Stephanie, dari prodi DKV angkatan 2015. Selvie dan Teresa baru saja pulang dari Bandung, tepatnya dari Universitas Padjajaran (Unpad), seusai mengikuti lomba bertajuk Ideation yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) Unpad. Lomba yang mereka ikuti merupakan salah satu dari rangkaian acara dalam Epicentrum, sebuah festival komunikasi tahunan yang diadakan oleh Fikom Unpad. Selvie dan Teresa berhasil memenangkan juara kedua lomba Ideation.

Ideation tahun ini mengangkat tema “A(d) Creative Solution to Maximize Youth’s Participation on Indonesian Politics.” Lomba dibagi menjadi dua babak, yaitu babak penyisihan dan babak final. Babak penyisihan berlangsung secara online dan lima peserta yang terpilih akan lolos menuju babak final yang diadakan di Kampus Unpad Jatinangor. Babak final diadakan tanggal 13 – 16 November 2017. Pada babak final ini, peserta diminta membuat sebuah sarana untuk memperkenalkan pemilihan presiden kepada pemilih pemula. Peserta mendapat waktu 30 jam untuk memikirkan ide dan mempersiapkan presentasi di depan juri.

Selvie dan Teresa, kali ini memilih untuk membuat game yang memperkenalkan pasangan calon presiden dan wakil presiden kepada pemain. Tentu saja, mereka tidak benar-benar membuat game. Selvie dan Teresa hanya membuat konsepnya dan mereka mempresentasikannya di depan juri. Game dipilih oleh Selvie dan Teresa karena target dari program ini adalah anak muda yang baru mengikuti pemilu untuk pertama kali. Menurut Teresa, game bisa menjadi sarana pembelajaran yang baik, apalagi jika target dari games ini adalah anak muda. Anak muda cenderung cepat dalam menyebar luaskan informasi terutama dalam bermain games. Teresa berharap jika dibuat dalam bentuk games, maka pembelajaran akan terasa menyenangkan dan penyebarluasan akan jadi lebih cepat.

Selvie dan Teresa mengatakan bahwa tips untuk menjadi juara adalah banyak membaca dan tetap semangat mengikuti lomba meskipun tidak mendapat juara. Selvie berpendapat bahwa yang terpenting bukanlah jumlah juara yang kamu dapat, tetapi bagaimana cara berpikirmu berkembang dari mengikuti lomba-lomba tersebut. “Don’t be noisy, let your success be your noise,” kata Selvie.

“Menang itu cuma poin plus, yang penting kerja dulu,” kata Teresa saat ditanya GENTA apa kutipan favoritnya.

Nah, sobat GENTA jangan mau kalah! Teruslah berusaha dan bekerja demi mengembangkan diri kita!

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *