50th Golden Anniversary with Unbelievable Awards

50th Golden Anniversary with Unbelievable Awards

Oleh :YohanaSuwanto

Hai, Sobat GENTA! Udah pada tau belum acara besar apa yang diselenggarakan di selasar P1 Universitas Kristen (UK) Petra? Acara ini menarik sekali lho, guys! Karena ini adalah momen penting bagi Program Studi (Prodi) Teknik Arsitektur yang saat ini genap berusia 50 tahun. Wah, ternyata udah lama banget ya Prodi ini berdiri, pasti banyak dong prestasi yang sudah didapat. Hal ini dibuktikan dengan pembicara yang luar biasa yang berasal dari Prodi Teknik Arsitektur. Yap, mereka adalah Franciskus Raymond Halim dan Felix Ciosconara yang keduanya merupakan alumni Teknik Arsitektur tahun 2009. Ternyata, acara ini diadakan selama 6 hari lho, guys! Jadi, buat kalian yang masih penasaran, silahkan langsung datang di selasar P ya. Di sana juga ada pameran bahan bangungan, pameran karya 25 besar sayembara design Arsitektur Festival 2017, ada pula pameran 50 besar lomba Urban Sketch Fair (USF), pameran lembaga pendidikan serta hiburan menarik dari mahasiswa/i Teknik Arsitektur.

Acara dengan tema “Karya dan Karsa untuk Nusa Tercinta” ini diketuai oleh dosen Prodi Teknik Arsiktektur, Bramasta Putra R, S.T., M.T.. Acara tersebut bertujuan untuk memberikan semangat kepada anak bangsa untuk terus berkarya bagi Bangsa Indonesia. Banyak dari kita, kaum muda mudi, seringkali tidak peduli dengan kemajuan bangsa, padahal kita memiliki banyak talenta dan kemampuan yang dipercayakan Tuhan kepada kita.

Acara ini belum selesai hari ini saja teman-teman, tetapi masih ada hingga 4 Maret 2017. Yuk, lihat acara menarik lainnya, karena acara semenarik ini tidak diadakan setiap tahun lho, guys. So, tunggu apalagi, ayo kunjungi pameran oleh Prodi Arsitektur di P1 UK Petra.

Tagged with:     ,

About the author /


Post your comments

Your email address will not be published. Required fields are marked *